Spread the love
Petemuan Rapat PPDB YPPNH Sukaraja tahun 2022

Sama seperti layaknya sekolah-sekolah umum. Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja, Buay Madang, Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Sumatera Selatan, juga sedang disibukkan oleh agenda-agenda yang perlu dipersiapkan dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022.

Hal ini dapat dilihat dengan diadakannya pertemuan kedua, pada Kamis, (09/06/2022) di Gedung Madrasah Tsanawiyah Nurul Huda (MTs-NH) Sukaraja. Setelah sebelumnya pernah juga diadakan rapat panitia PPDB yaitu pada Kamis (03/02/2022) di Aula Kantor Yayasan PPNH Sukaraja. Namun jika rapat pertemuan pertama itu masih membahas tentang perencanaan PPDB YPPNH Sukaraja 2022. Untuk pertemuan kedua ini adalah rapat pemantapan kepanitiaan PPDB YPPNH Sukaraja tahun 2022.

“Sebenarnya rapat ini pelaksanaan sudah terlalu mepet. Oleh karena itu diharapkan kepada seluruh panitia untuk hadir pada rapat kali ini,” tegas Febrianto Ramdhan, S.Pd., selaku Ketua Panitia PPDB YPPNH Sukaraja. Selain itu ia juga merupakan Wakur MTs-NH Sukaraja.

Sebagai Yayasan Pondok Pesantren terbesar di wilayah Sumatera Bagian Selatan dan Bangka Belitung, Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja tentu harus lebih ekstra dalam menyiapkan diri untuk menyambut kedatangan peserta didik atau santri baru yang akan bergabung dikeluarga YPPNH Sukaraja itu.

Untuk itu sebagai bentuk komitmen dan tanggung penuh Yayasan PPNH Sukaraja terhadap calon santrinya, YPPNH menerapkan sistem satu pintu, satu komando, dan satu frekuensi. Dalam menjalankan visi dan misi nya. Dan salah satunya dengan langkah menjadi sistem ataupun pelayanan kepanitiaan PPDB setiap unit digabungkan dalam satu pintu. Maka untuk itu juga guna diadakannya pertemuan pertama pada 03/02/2022 dan pertemuan kedua (09/06/2022) ini merupakan salah satu bentuk wujud gerakan nyata dari yayasan tersebut.

Saat ini Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja sudah memiliki unit-unit pendidikan, yakni mulai dari RA, MI, SD, Mts, SMP ada dua, MA, SMA, SMK, serta Universitas. Yang semua itu ada dalam naungan YPPNH Sukaraja. Ditambah lagi dengan pendidikan Diniyah dan Asramanya.

Oleh karena banyaknya unit pendidikan yang berada dibawah naungannya, maka untuk mewujudkan visi dan misi Yayasan PPNH Sukaraja, untuk itu dibentuklah sistem PPDB satu pintu, satu komando, dan satu frekuensi, atau sesuai dengan visi dan misinya tersebut.

Dari pembahasan atau rapat kedua ini didapatkan beberapa keputusan yaitu, Pelaksanaan PPDB YPPNH Sukaraja akan dimulai tanggal 20 Juni sampai 09 Juli 2022. Tempat dikantor Yayasan PPNH Sukaraja, Buay Madang, Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur, Sumatera Selatan. Khusus Penguji bertugas dimasing-masing unit sekolah pada waktu Masa Pengenalan Lingkungan Madrasah (MPLM).

Sementara untuk keputusan lebih lanjut, akan segera di umumkan setelah mengahadap ke Ketua Yayasan PPNH Sukaraja atau Ketua Bidang Pendidikan YPPNH Sukaraja. (Yandi)

Tinggalkan Balasan